-->

Inilah 10 Cara Agar Doa Kita Dikabulkan Oleh Allah

Nahwu.top | Doa adalah bagian yang urgen dalam setiap usaha manusia. Dengan berdoa berarti seseorang mengetahui bahwa Allah-lah yang menentukan setiap usahanya. Doa bisa diartikan sebagai permohonan dan pujian dalam bentuk ucapan dari hamba yang rendah kedudukannya kepada Allah Yang Maha Kuasa. Orang yang tidak mau berdoa kepada Allah bisa dibilang orang yang memiliki sifat sombong, kenapa sombong? karena ia tidak menempatkan Allah sebagai penentu segalanya. Rasulullah Shallallaahu 'Alaihi Wa Sallam bersabda, "Allah Ta'ala sangat murka terhadap orang yang tidak mau berdoa kepada-Nya," (HR Ibnu Majah).

Inilah 10 Cara Agar Doa Kita Dikabulkan Oleh Allah

Setiap orang yang berdoa pasti berharap masalah yang sedang menimpa dirinya segera usai, dan apa yang ia inginkan dikabulkan oleh Allah Ta'ala. Lantas, apasaja yang harus kita lakukan agar doa yang kita panjatkan kepada Allah dapat terkabul? yang harus diperhatikan adalah adab ketika berdoa. Karena adab sangat berpengaruh terhadap diterima atau ditolaknya doa setiap hamba.

Berikut ini kami tuliskan 10 adab dalam berdoa sebagaimana dikutip dari Sayyid Muhammad Alawy dalam kitabnya Duru’l Waqiyyah Ba Hazbul Mahiiyah, halaman 11, semoga dengan memperhatikan adab dan ketentuan berdoa, doa yang kita ucapkan kepada Allah akan lebih cepat diterima.

1. Memperhatikan waktu yang mustajab dalam berdoa. 

Kita harus mencari waktu yang tepat untuk berdoa agar doa kita mustajab, diantara waktu yang mustajab dalam berdoa yaitu pada hari Arafah, bulan Ramadhan, hari jumat dan waktu sahur di penghujung malam.

2. Mengintip dan mencuri-curi keadaan yang mulia

Keadaan yang mulia yang dimaksud disini ialah seperti merangkak dalam saf peperangan pada jalan Allah, saat turun hujan, saat iqamah azan shalat 5 waktu, setelah bershalawat, di antara azan dan iqamah dan ketika sedang berpuasa. Banyak ayat al-Quran dan hadits yang menunjukkan kemuliaan pada keadaan-keadaan tersebut dan dianjurkan untuk berdoa pada saat itu.

3. Menghadap kiblat dan mengangkat kedua tangan.

Menghadap kiblat dan mengangkat kedua tangan sehingga terlihat putih dari bathin tangan, karena mengikuti apa yang rasul lakukan dan mengusapkannya kepada wajah saat selesai. Saat berdoa tidak dibenarkan untuk mengangkat wajah dan melihat ke arah langit, sebab ada larangan akan hal demikian.

4. Meringankan suara saat ketakutan dan membesarkannya saat tidak ketakutan

Meringankan suara saat ketakutan dan membesarkannya saat tidak ketakutan, karena ada perintah akan demikian dalam ayat dan hadits.

5. Tidak memberatkan diri menggunakan bahasa yang puitis 

Tidak perlu memberatkan diri untuk menggunakan bahasa yang puitis saat berdoa, yaitu menyusun doa seperti layaknya syair yang huruf ujungnya sama. Anda boleh saja melakukan hal tersebut, tetapi jangan berlebihan. Sebab ini merupakan satu anugerah dari Allah Ta'ala seperti yang telah dilakukan oleh Rasul dan sebagian ulama.

6. Merendahkan diri baik anggota lahir maupun bathin, penuh rasa harap.


7. Yakin dengan yang di doakan, yakin diterima dan membenarkan harapan.

Ketika berdoa kita tidak boleh merasakan keraguan akan diterimanya doa, kita harus berprasangka baik kepada Allah, serta meyakini bahwa doa yang kita panjatkan akan dikabulkan-Nya.

8. Tegas dalam berdoa dan mengulangnya sampai tiga kali.


9. Membuka dan menutup doa dengan puji kepada Allah dan shalawat kepada Nabi.

Ketika berdoa, awali doa dengan memuji Allah dan akhiri dengan membaca shalawat kepada nabi Muhammad Shallallaahu 'Alaihi Wa Sallam.

10. Adab Batin

Adab batin yang dimaksud ialah bertaubat dari segala dosa, meminta maaf atas kezaliman dan berdoa kepada Allah Ta'ala dengan penuh kesungguhan.

Demikianlah ulasan singkat bagaimana adab-adab dalam berdoa menurut Sayyid Muhammad Alawy dalam kitabnya. Semoga dengan mengamalkan adab di atas, doa kita semua senantiasa diterima oleh Allah.
loading...

0 Response to "Inilah 10 Cara Agar Doa Kita Dikabulkan Oleh Allah"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel